Unindra Gelar Wisuda Ke 54, Siapkan SDM Indonesia Emas

Unindra Gelar Wisuda Ke 54, Siapkan SDM Indonesia Emas

Universitas Indraprasta PGRI (UNINDRA), pada Rabu (16/11) bertempat di Sasono Langen Budoyo Taman Mini Indonesia Indah (TMII), kembali melepas 977 lulusan, acara tradisi pelepasan mahasiswa yang telah menyelesaikan tugas akademik tersebut, merupakan prosesi Wisuda ke 54 Tahun Akademik 2015 – 2016 semester genap, disela Wisuda juga diisi Orasi Ilmiah oleh Guru Besar Unindra, Prof.DR Apsanti Djokosuyatno, dengan judul “Manusia Sebagai Homo Fabulans”.

Dalam sambutannya Rektor Unindra Prof H Sumaryoto menjelaskan, bahwa Wisuda ke 54 ini merupkan wisuda semester genap tahun akademik 2015 – 2016, karena total wisudawan berjumlah 6.778 dan digelar wisuda 5 kali. Dan kedepan jumlah lulusan akan lebih banyak lagi, karena Unindra telah menerima mahasiswa baru tiap tahun berjumlah 9 ribuan.

Diakuinya tingginya keinginan masyarakat untuk menimba ilmu di Unindra, membuat Civitas Akademika Unindra membatasi setiap penerimaan mahasiswa baru, dan saat ini jumlah mahasiswa 34.617 orang, jumlah inilah yang menjadi rujukan bagi kami, dalam rangka mengembangkan, menata, serta mengorganisasikan,  bagaimana Unidra berjalan dengan baik, serta memenuhi aturan yang ada pada Pemerintah.

Saat ini Unindra tengah menyiapkan seluruh sarana, prasarana, perpustakaan, tata kelola, akademik termasuk dosen, dalam rangka akreditasi institusi, kita akan mengajukan akreditasi ke BAN PT, dan salahsatunya adalah standar lulusan, dan saya meminta pada wisudawan untuk memberikan informasi yang akurat, terkini dan yang terupdate, karena salahsatunya adalah penelusuran terhadap lulusan.

Saat ini yang terus dilakukan adalah pembenahan sarana prasarana, karena dalam penataan dosen, penataan  perkuliahan, ini semua menuntut sarana prasarana yang memadai, dan dalam waktu dekat kita akan meresmikan gedung pembangunan di unit 7 dengan 6 lantai, untuk Ruang Dosen, Perpustakaan, Perkuliahan dan ruang serba guna, untuk itu kita berharap agar tahun depan kita akan mendapat akreditasi yang baik, sesuai dengan yang kita harapkan.

Pembenahan proses belajar mengajar diakuinya juga telah menjadi tuntutan di era global saat ini, bagaimana agar para lulusan mampu bersaing, bukan saja bersaing dalam mencari kerja, tetapi juga bersaing dalam berwirausaha, untuk itu Unindra juga telah membekali mahasiswa dengan kewirausahaan selama 2 semester, agar kedepan bisa menciptakan lapangan kerja, dan bukan menjadi beban mencari kerja, ungkap Prof H Sumaryoto.

Ketua Kopertis yang diwakili Sekretaris Pelaksana Kopertis Wilayah III, Putut Pujogiri, SH, MM juga meminta pada para wisudawan untuk senantiasa bersyukur, karena keberhasilan studi di Unindra ini disamping atas kerja keras wisudawan, juga berkat dukungan dari orang tua, keluarga serta bimbingan dosen, sehingga para lulusan mampu menyelesaikan tugas akademik di Unindra.

Kopertis Wilayah III juga mengapresiasi pada jajaran civitas Akademika Unindra yang terus menunjukkan komitmennya meningkatkan kualitas pendidikan tinggi, dalam membangun sumber daya manusia yang professional, untuk itu Kopertis Wilayah III mengapresiasi pencapaian yang diraih Unindra saat ini. Dan kedepan diharapkan Unindra terus meningkatkan standar tingkat tinggi, yang lebih tinggi dari standar perguruan tinggi, dan Pemerintah terus berupaya meningkatkan mutu Perguruan Tinggi dengan menyusun peraturan perundang-undangan serta pengawasan melalui pangkalan data perguruan tinggi, dan terus mendorong setiap perguruan tinggi untuk menerapkan system mutu perguruan tinggi internal, pintanya. (NK)

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA