Puluhan Pelajar Wisata Bahari Di Kapal TNI AL Lantamal XII Pontianak

Puluhan Pelajar Wisata Bahari
Di Kapal TNI AL Lantamal XII Pontianak

Jakarta, 18 Oktober 2017,--Puluhan pelajar yang terdiri dari 25 orang mahasiswa PPL dari Universitas Tanjungpura dan 40 anak didik TK. Islam Semesta Pontianak didampingi 12 orang guru melakukan wisata bahari dengan mengunjungi Kapal Angkatan Laut (KAL) Lemukutan 11-12-15  yang sedang sandar di Dermaga Lantamal XII Pontianak, Kalimantan Barat, Rabu (18/10).

Seperti diketahui, keberadaan kapal perang yang merupakan simbol eksistensi Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut khususnya di Lantamal XII Pontianak, kini menjadi salah satu tujuan wisata edukasi bagi sekolah-sekolah baik Taman Kanak-Kanak, Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama dan Menengah Atas bahkan hingga tingkat mahasiswa.

Dalam kegiatan tersebut, para pelajar menerima penjelasan secara umum dari  perwira KAL Lemukutan 11-12-15  Lettu Laut (P) M. Nur Choiruddin tentang Alutsista milik TNI Angkatan Laut serta pengenalan KAL Lemukutan11-12-15   yang yang dikomandani oleh Kapten Laut (P) Dharmansyah dan merupakan salah satu Kapal Angkatan Laut berada di jajaran Lantamal XII Pontianak.

Kunjungan tersebut dimaksudkan untuk memberi gambaran kepada para pelajar tentang profesi yang ada, sehingga diharapkan para pelajar khususnya anak didik TK memiliki gambaran tentang profesi untuk memunculkan imajinasi tentang cita-cita mereka di masa yang akan datang. Selain itu untuk memberikan pengetahuan tentang keangkatanlautan dengan melihat secara langsung kapal perang TNI AL dan kehidupan prajurit TNI AL yang bertugas dan bertanggungjawab terhadap operasi di kapal perang.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA