STMT Trisakti Gelar Pameran Produk Kewirausahaan

STMT Trisakti Gelar Pameran Produk Kewirausahaan


Dalam mendorong jiwa kewirausahaan dikalangan mahasiswa, Sekolah Tinggi Manajemen Transportasi (STMT) Trisakti, bertempat di areal kampus STMT Trisakti menggelar Pameran Produk Kewirausahaan Mahasiswa.

Menurut Ketua STMT Trisakti, Dr. Ir Tjuk Sukardiman, MSi bahwa seluruh mahasiswa STMT Trisakti juga memperoleh pembekalan mata kuliyah Enterpreneurshif, ini agar mahasiswa nanti tidak hanya mengharapkan pekerjaan, tapi memiliki jiwa kewirausahaan, dan pada kegiatan bazar produk mahasiswa digelar tiap tahun ini, menampilkan produk kreatif mahasiswa, baik produk berupa barang maupun produk jasa melalui Teknologi Informatika (TI), kita terus mendorong mahasiswa bisa mengembangkan kewirausahaan dibidang transportasi dan Logistik.

Kita juga mendorong agar para mahasiswa bisa tampil berani dalam mengembangkan kewirausahaan, jangan hanya membuat produk yang telah ada, tetapi harus berani tampil beda untuk menghadapi persaingan pasar saat ini, Pembekalan bagi para mahasiswa juga bagaimana membuat sensasi-sensasi di dunia bisnis, seperti membuat aplikasi informasi untuk areal parkir, atau mengembangkan transportasi yang tidak lagi mengandalkan bahan bakar dari fosil, bagaimana menanfaatkan teknologi terbarukan untuk mengatasi masalah energy yang dihadapi bangsa ini dimasa depan, tegas Dr Tjuk Sukardiman.

Saat disinggung akan proses STMT menuju Institute Transportasi dan Logistik Trisakti, DR Ir Tjuk Sukardiman menegaskan, bahwa untuk menuju institute diharuskan memiliki 6 Prodi, untuk jenjang pendidikan S1, dan saat ini STMT Trisakti telah memiliki Program Manajemen Transportasi, Prodi Logistik (Sistem Logistik) dan saat ini juga telah memperoleh ijin Prodi Sistem Transportasi, sehingga STMT Trisakti telah memiliki Program Studi jenjang Sarjana S1 yaitu 3 prodi, dan saat ini STMT Trisakti juga telah mengajukan 3 Prodi lagi, yang sedang di proses di BAN PT, yaitu Teknologi Teknik Kedirgantaraan dengan kekhasan Kebandarudaraan, Teknik Kelautaran dengan kekhasan Kepelabuhanan serta Teknik Rekayasa Infrastukture dan lingkungan dengan kekhasan Perkeretaapian.

Untuk 3 prodi sudah berjalan pada tahun akademik 2017-2018, dan kita berharap untuk 3 prodi baru dapat menerima mahasiswa baru pada tahun akademik 2018-2019 nanti, untuk memenuhi 3 prodi baru tersebut memang menjadi tantangan berat bagi STMT Trisakti saat ini, namun demikian kita telah membuat program yang terencana, dengan mengatasi persyaratan yang diwajibkan, seperti sarana praktikum, dan meningkatkan kerjasama dengan industri terkait, seperti PT Pelindo, PT KAI, Angkasa Pura II, juga perusahaan lainnya.

Untuk dosen, STMT Trisakti telah memiliki syarat minimal untuk setiap prodi baru, seperti harus memiliki minimal 6 dosen tetap, bahkan kita telah memiliki 8 dosen tetap untuk prodi baru, juga fasilitas lain, kita telah memiliki kelas yang lengkap dengan sarana pendukung perkuliahan, semua prodi baru menggunakan metode pembelajaran berbasis Sains, Teknologi, Engineering dan Matematika (STEM), tegas Dr. Ir Tjuk Sukardiman.M.Si (Nurul).

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA