Perayaan Natal 2017 Jajaran Mabes TNI AD

Perayaan Natal 2017 Jajaran Mabes TNI AD

Bertempat di Balai Kartini Jakarta, Umat Kristiani Markar Besar Angkatan Darat menggelar Perayaan Natal 2017, hadir dalam kesempatan tersebut, KASAD Jenderal TNI Mulyono.

Dalam sambutannya KASAD Jenderal TNI Mulyono menegaskan, bahwa pihaknya berterima kasih pada panitia Natal yang telah menggelar Perayaan Natal ini, kiranya dengan Perayaan Natal dapat meningkatkan kualitas pelayanan dan pengabdian di TNI AD.
Dengan Semangat Natal diharapkan semakin meningkatkan keimanan motivasi dalam semangat kerja, dan sebagai sarana bertatap muka, bersilaturahmi serta membangun cinta kasih sesama, serta mendorong kreativitas dan inovasi dalam pengabdian pada bangsa dan negara.

Tingkatkan kepedulian dengan penuh kasih terhadap masyarakat sekitar, ikut peduli pada kesulitan masyarakat, sehingga prajurit TNI makin profesional dan makin dicintai Rakyat, tegas KASAD.

Khotbah Natal Pendeta Luther Raprap meminta pada seluruh umat yang hadir agar dalam Semangat Natal ini dapat meningkatkan kualitas Iman yaitu Kasih, Allah telah Mengutus AnakNya ke Dunia untuk menyelamatkan manusia, dan Tuhan Yesus telah lahir di Kandang, ini wujud kesederhanaan, untuk itu kita harus bisa hidup sederhana, yang kedua adalah Solidaritas dan ketiga adalah Pengurbanan.

Saat ini Umat Kristen sedang dihadapkan oleh gaya hidup modern yang materialistis, semua diukur dengan materi, gaya hidup yg maunya enak (hedolistik), karena teknologi telah memanjakan untuk membuat enak. Belum lagi kehidupan yang membuat oang makin individualistik, itulah hal-hal yang menggerogoti kesederhanaan, dan keimanan kita, melalui semangat Natal mari kita tingkatkan kualitas Iman, bangun solidaritas dan Pengorbanan.
Mari kita percaya dan mempercayakan diri kepada Tuhan, prajurit TNI Harus meningkatkan penyerahan diri total kepada Tuhan, Iman tanpa perbuatan akan mati.

Tekunlah berdoa dan membaca Alkitab, berdoalah senantiasa, maka Tuhan akan Membuka jalan buat kita ditahun 2018 ini. Amin (Rul)

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA