DISMINPERSAL GELAR DIKLAT JABATAN FUNGSIONAL ARSIPARIS TINGKAT AHLI PNS TNI AL TA 2018

DISMINPERSAL GELAR DIKLAT JABATAN FUNGSIONAL ARSIPARIS TINGKAT AHLI PNS TNI AL TA 2018

Jakarta, 10 April 2018, Kepala Dinas Administrasi Personel Angkatan Laut (Kadisminpersal) Laksamana Pertama TNI Tedjo Sukmono diwakili Kepala Sub Dinas Personel Sipil Angkatan Laut (Kasubdisperssip) Kolonel Laut (K) Acep Maksum, S.E., M.M. secara resmi membuka kegiatan Pendidikan dan Latihan (Diklat) Jabatan Arsiparis Tingkat Ahli PNS TNI AL tahun 2018, Selasa (10/4/2018), di Ruang Rapat Disminpersal, Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur.

Dalam amanat tertulis yang dibacakan Kasubdisperssip, Kadisminpersal mengatakan, pembangunan sumber daya manusia kearsipan merupakan salah satu amanat Undang Undang Nomor 43 tahun 2009 tentang Kearsipan. Jumlah SDM kearsipan di Indonesia khususnya di lingkungan TNI AL terutama arsiparis terus mengalami perubahan baik dari sisi kualitas maupun kuantitas, hal ini terjadi karena jabatan fungsional arsiparis masih merupakan jabatan baru sehingga pembinaan karier SDM kearsipan dan jabatan fungsional Arsiparis belum menjadi skala prioritas bagi jenjang karier PNS di lingkungan TNI AL, karena itu SDM kearsipan perlu terus ditingkatkan agar ketersediaan dan kemampuannya selalu terjamin.

Lebih lanjut Kadisminpersal menjelaskan, untuk memenuhi tuntutan reformasi birokrasi serta kebutuhan manajemen pencipta arsip TNI AL dan Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) ditindaklanjuti oleh Disminpersal, Disdikal bekerjasama dengan Pusdiklat Arsip melaksanakan Diklat Jabatan fungsional Arsiparis dari tingkat terampil ke ahli.

Di akhir sambutannya Kadisminpersal menuturkan bahwa dalam Diklat ini para peserta nantinya akan mendapat sertifikasi kemampuan arsiparis tingkat ahli melalui uji kompetensi yang akan dilaksanakan setelah seluruh rangkaian materi diberikan. Sertifikasi yang didapat peserta akan menjadi modal berharga bagi pengembangan dan peningkatan karier jabatan fungsional arsiparis di lingkungan TNI AL.

Sementara itu Kasi Japatsip Subdisperssip Disminpersal Pembina Tk I IV/b Drs. Safwanudin, M.M. dalam laporan pelaksanaannya menjelaskan, kegiatan yang akan dilaksanakan hingga 4 Mei 2018 ini diikuti oleh 30 orang personel PNS TNI AL golongan III dengan menghadirkan satu orang instruktur dari ANRI, 15 orang instruktur dari Pusdiklat Kearsipan serta 7 orang dari TNI AL.

Para peserta Diklat nantinya akan mendapatkan tidak kurang dari 30 materi bidang studi pengetahuan dan keterampilan dengan metode Diklat Jabfung Arsiparis tingkat ahli meliputi; Dinamika Kelompok, Pre Test, Ceramah, Diskusi/Tanya Jawab/ Praktek, Tugas Perorangan.Kelompok serta Post Test dan diakhiri dengan Uji Kompetensi.

Pembukaan Diklat dihadiri oleh perwakilan dari Deputi Bidang Informasi dan Pengembangan sistem Informasi Kearsipan ANRI para Kasubdis Disminpersal, para Instruktur Diklat serta pejabat lainnya. Usai pembukaan, para peserta Diklat menerima pengarahan dari Deputi Bidang Informasi dan Pengembangan Sistem Kearsipan ANRI Drs. Imam Gunarto, M.Hum.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA