KOLONEL LAUT (P) RIDUWAN PURNOMO, S.T., M.M. DILEPAS DENGAN TRADISI FAREWELL

KOLONEL LAUT (P) RIDUWAN PURNOMO, S.T., M.M. DILEPAS DENGAN TRADISI FAREWELL

Setelah kemarin melaksanakan memorandum Jabatan Komandan Satuan Lintas Laut Militer (Satlinlamil) Surabaya dari Kolonel Laut (P) Riduwan Purnomo, S.T., M.M. kepada calon penggantinya Kolonel Laut (P) Aries Cahyono, S.E., sesuai tradisi di lingkungan Satlinlamil Surabaya, berlangsung pelepasan Kolonel Laut (P) Riduwan Purnomo, S.T., M.M. dengan Tradisi Farewell seluruh prajurit dan PNS jajaran Satlinlamil Surabaya, di Hanggar pool Mako Satlinlamil Surabaya, Rabu (25/1).

Dalam kesempatan tersebut, Kolonel Laut (P) Riduwan Purnomo, S.T., M.M. menyampaikan kesannya selama bertugas sebagai Komandan Satlinlamil Surabaya yang dijabatnya selama delapan bulan.

Acara ini merupakan suatu kegembiraan dan kesedihan dimana dalam waktu yang singkat 8 bulan kita sudah harus berpisah, tetapi ini merupakan kebutuhan organisasi yang harus saya laksanakan, tutur Pamen dengan tiga melati dipundak yang berkualifikasi Hidro-Oceanografi ini.

Saya berharap loyalitas, dedikasi dan semangat yang telah Prajurit berikan kepada saya dilanjutkan kepada Komandan yang baru dengan lebih baik lagi, tunjukkan kinerja dengan pantang menyerah, berikan pengabdian kepada Satlinlamil Surabaya khususnya dan TNI Angkatan Laut pada umumnya agar tetap solid, kuat, hebat, bermartabat dan dicintai rakyat, pesannya kepada para prajurit.

Usai memberikan sambutan terakhirnya, acara dilanjutkan dengan perkenalan Komandan baru Kolonel Laut (P) Aries Cahyono, S.E. yang intinya akan melanjutkan kebijakan yang selama ini dijalankan dan berharap dukungan dan kerja sama yang baik dari seluruh perwira serta Prajurit Satlinlamil Surabaya.

Sebelum meninggalkan Mako, Kolonel Laut (P) Riduwan Purnomo, S.T., M.M. dan Ny. Riduwan Purnomo mendapatkan cinderamata dari Wakil Komandan Satlinlamil Surabaya Letkol Laut (P) Sapta Rahardja yang mewakili seluruh Prajurit.

Pelepasan Kolonel Laut (P) Riduwan Purnomo keluar dari Mako diiringi musik kulintang Jalasenastri Cabang 3 gabungan Kolinlamil, setelah sebelumnya secara Simbolis mendapatkan pengalungan bunga dari putra putri Prajurit Satlinlamil dan berlanjut tradisi Farewell (Tradisi pelepasan dilingkungan Satlinlamil Surabaya).

Turut hadir dalam pisah sambut tersebut, Wadan Satlinlamil Surabaya, para Komandan KRI dan perwira staf jajaran Satlinlamil Surabaya. (Dispen Kolinlamil).

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA