PANGKOLINLAMIL: PRAJURIT KOLINLAMIL TERUS TINGKATKAN KINERJA

PANGKOLINLAMIL: PRAJURIT KOLINLAMIL TERUS TINGKATKAN KINERJA


Panglima Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) Laksda TNI Agung Prasetiawan, M.AP. memimpin apel khusus dalam rangka memberikan arahan kepada seluruh Prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kolinlamil untuk menghadapi berbagai kegiatan Kolinlamil, di lapangan Apel Markas Komando Lintas Laut Militer (Mako Kolinlamil) Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (15/5).

Mengawali arahannya Pangkolinlamil menyampaikan perintah Panglima TNI tentang menjawab pengucapan salam dari pimpinan kepada para prajurit saat menyampaikan arahan ataupun sambutan. Pengucapan salam yang dijawab dengan salam 3 kali kemudian ditambah kata Luar Biasa ini dimaksudkan untuk memberikan semangat kepada prajurit dalam melaksanakan tugas.

Selanjutnya Pangkolinlamil menyampaikan arahannya tentang Bulan Ramadhan yang bagi prajurit beragama islam melaksanakan puasa Ramadhan. Kemudian Pangkolinlamil juga menghimbau agar dalam menghadapi Libur Hari Raya untuk mempersiapkan bagi yang melaksanakannya diluar kota.

Sebentar lagi akan datang bulan Ramadhan, dan setelah itu hari Raya Idul Fitri agar para prajurit sudah mempersiapkan diri bila akan berpergian ke luar kota misalnya tiket ataupun kendaraan. Jangan sampai menyulitkan diri sendiri, ujar Panglima.

Disamping itu Pangkolinlamil juga mengarahkan kepada seluruh Prajurit dan PNS Kolinlamil untuk mendukung seluruh kegiatan yang sedang dan akan dilaksanakan baik menyangkut menyambut HUT ke-56 Kolinlamil maupun latihan-latihan yang merupakan peningkatan profesionalitas prajurit Kolinlamil.

Mari kita dukung kegiatan-kegiatan yang sedang dan akan berlangsung terutama HUT ke-56 Kolinlamil Juli mendatang. Ayo kita sama-sama semarakan HUT kita yang ke-56, tandas alumni AAL 1987 ini.

Selain itu Pangkolinlamil juga menghimbau para prajurit untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, Meningkatkan etika dan moral prajurit, mencermati dinamika perkembangan lingkungan stategis, optimalkan pembinaan kekuatan, kemampuan dan gelar TNI AL, tingkatkan Basic keprajuritan, tingkatkan kinerja dalam pelaksanaan tugas sesuai Job Description, tingkatkan pengawasan dan evaluasi terhadap program dan kegiatan, laksanakan penyelarasan piranti lunak serta pertahankan dan tingkatkan semangat kerja melalui kerja keras, kerja cerdas, dan kerja ikhlas.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Inspektur Kolinlamil Kolonel Laut (S) Arief Muchtarom, S.E., M.Tr (Hanla) dan Asintel Pangkolinlamil Kolonel Laut (E) Jalasena Satriyawirya.(Nk)

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA