TEAM ATLET DAYUNG KOLINLAMIL RAIH JUARA DAYUNG

TEAM ATLET DAYUNG KOLINLAMIL RAIH JUARA DAYUNG

Jakarta, 1 Mei 2017 Team atlet dayung Kolinlamil berhasil menyabet dua emas dalam Kejuaraan Open Turnamen Mahasiswa (KOTM) yang diselengarakan oleh Universitas Islam 45, Bekasi, pada Minggu (30/4/2017).

Dalam kesempatan tersebut Panglima Kolinlamil Laksamana Muda TNI Agung Prasetiawan, M.AP., turut menyerahkan piala kepada juara 1,2,3 perahu karet umum putra nasional.

Pangkolinlamil dalam sambutannya memberikan selamat kepada para prajuritnya atas prestasi yang telah diperolehnya dan hendaknya prestasi tersebut terus dipertahankan dan ditingkatkan kepada event kejuaran lainnya.

Juara 1 kayak 1 umum putra nasional diraih oleh Serda Jas Rio Akbar dengan mengalungkan satu emas, juara 2 kayak 2 dengan perolehan Medali Perak direbut oleh Sertu Kom Azwir Abone & Serda Jas Andri Surya M.


Sedangkan perolehan medali emas juara 1 dalam lomba perahu karet berhasil digondol oleh Team A Kolinlamil atas nama Sertu Kom Azwir Abone, Serda Jas Andri Surya M, Serda Jas Rio Akbar, Kopda Nav Agus Heri, Kls Ttg Yanto Amitai M, Kld Nav Sampari A, Kld Bah Riki Riawan.

Untuk perahu karet umum putra nasional Team B Kolinlamil meraih juara 3, dan berhasil membawa pulang medali perunggu atas nama Sertu Mes Joko Sunyoto, Sertu Nav Duan Sagiarwan, Sertu Mes Frendi Setiawan, Klk Mes Dedik Nur B, Kld Isy Paulinus A.S, Kld Isy Arif Wijayanto, Kld Nav Riko samosir.

Sebagai informasi, sebelumnya Team Atlet Dayung Kolinlamil ini telah sering mengikuti berbagai lomba kegiatan kejuaraan dayung bahkan hingga Sea Games. Pada lomba dayung yang digelar oleh Universitas Islam 45 Bekasi ini adalah yang kesekian kalinya dan juga berhasil menyabet sejumlah medali emas maupun perak.

Dalam kegiatan lomba kejuaran dayung tersebut juga diikuti dari pelbagai club maupun perwakilan dayung daerah seperti Club Cilacap, Podsi Tangsel, Bogor Dayung club, Club Kab Bekasi, IRCA, ISTN Kota Bekasi, Podsi Karawang, Kabupaten Bandung Barat, Kuningan, STKI Pasundan ( atletnya pelatnas Asian Games ), Club Tangsel, Club Dayung Cikaret, Club Dayung Singa Perbangsa, Rantau club, Banana Sqoat club.(nrl)7

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA