Guskamla Koarmabar Gelar Coffee Morning Dengan Stake Holder Maritim

Guskamla Koarmabar Gelar Coffee Morning
Dengan Stake Holder Maritim

Jakarta, 30 Agustus 2017,-- Gugus Keamanan Laut Komando Armada RI Kawasan Barat (Guskamla Koarmabar) menggelar acara coffee morning dengan para stake holder maritim dalam rangka koordinasi kemaritiman, di Gedung Nakula, Markas Komando (Mako) Guskamla Koarmabar, Jalan Laksamana Bintan, Batam Center, Kepulauan Riau (Kepri), Rabu (30/8).

Acara coffee morning dipimpin langsung oleh Komandan Guskamla Koarmabar (Danguskamlaarmabar) Laksamana Pertama TNI Bambang Irwanto, M. Tr (Han). Dalam acara tersebut dihadiri oleh pejabat dari Kabinda Kepri, Danlantamal IV Tanjung Pinang, Kepala Zona Maritim Wilayah Barat Bakamla, Direktur Polair Polda Kepri, Kepala Kantor Imigrasi Klas I Khusus Batam, Kepala Kantor Bea dan Cukai Batam, Kepala KSOP Batu Ampar, Basarnas/Kakansar TPI, Direktorat Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP), Disnav Tanjung Pinang, Kementerian Kelautan Dan Perikanan (KKP), dan para pelaku Industri Jasa Maritim di Kepulauan Riau.

Adapun maksud dan tujuan diselenggarakannya acara tersebut dalam rangka mendiskusikan permasalahan kemaritiman. dan sharing atau pertukaran informasi terkait bidang kemaritiman. Acara dibuka oleh Danguskamlaarmabar yang menyampaikan pentingnya meningkatkan kesadaran masyrakat maritim dalam membangun sinergitas keamanan maritim, dalam rangka mendukung kebijakan Presiden Republik Indonesia terkait dengan mewujudkan poros maritim dunia memerlukan kerjasama antara stake holders maritim yang memiliki kemampuan hebat dan baik secara teknologi maupun kemampuannya dalam mewujudkan Poros Maritim Dunia.

Dalam paparanya Danguskamlaarmabar Laksamana Pertama TNI Bambang Irwanto, M. Tr (Han) menyampaikan pentingnya pengelolaan keamanan maritin guna meningkatkan kemampuan untuk mewadahi seluruh instansi maritim bersama-sama mengamankan perairan di Indonesia, khususnya Selat Malaka, Selat Singapura yang diharapkan dapat memberikan keamanan dan kenyamanan kepada pengguna jasa maritim. Kemudian acara dilanjutkan dengan diskusi secara langsung dikendalikan oleh Danguskamlaarmabar, melalui mekanisme penyampaian pendapat dan saling menanggapi.

Lebih lanjut disampaikan, bahwa dengan adanya sinergitas instansi maritim, diharapkan akan dapat memberikan informasi-informasi kepada stake holders maritim, sehingga dengan adanya informasi masuk maka segera ditindaklanjuti oleh aparat di lapangan, seperti TNI Angkatan Laut/Western Fleet Quick Response (WFQR), Bea Cukai, KKP, Bakamla RI dan lainnya guna memberikan rasa aman bagi pengguna jasa maritim.

Sementara itu, dari stake holders maritim sangat mendukung dan menyambut baik gagasan coffe morning yang diawali oleh Guskamla Koarmabar untuk selanjutnya, acara coffe morning akan dilaksanakan secara bergiliran tiap bulan guna meningkatkan sinergitas dan soliditas seluruh instansi maritim dalam rangka penanganan tindakan illegal di laut demi mewujudukan kepentingan nasional yang baik guna mewujudkan Negara Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA