Sukseskan Program Pemerintah, STP Trisakti Gelar TRISCHO 2017

Sukseskan Program Pemerintah, STP Trisakti Gelar TRISCHO 2017

Sekolah Tinggi Pariwisata (STP) Trisakti ditahun 2017 ini, kembali mengadakan kompetisi berbagai mata lomba di bidang pariwisata, baik di tingkat SMA/SMK/Sederajat dan tingkat perguruan tinggi/ sekolah tinggi/institusi di bidang pariwisata dengan nama “National Trisakti Hospitality Competition 2017 (TRISCHO 2017)”. ini kegiatan yang ke 2 kalinya.

Adapun mata lomba yang diadakan diantaranya adalah Guding Competition, Pastry Competition, Live Cooking Competition, Making Bed Competition, Creative Table Set Up Competition dan Karya Ilmiah Pariwisata dengan total hadiah puluhan juta rupiah.

Acara TRISCHO 2017 ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan Dies Natalis ke-48 STP Trisakti yang diselenggarakan pada tanggal 19 Agustus 2017 juga digelar dalam memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 71 tahun. Disamping kegiatan lomba juga akan diadakan kegiatan lainnya diantaranya temu alumni STP Trisakti, Fun Walk, Fun Day, Bazar, serta Food Truck Festival untuk meramaikan kegaitan Dies Natalis STP Trisakti ke-48 tahun 2017 ini.

Acara ini terbuka bagi masyarakat luas yang ingin menonton dan melihat TRISCHO 2017 yang juga dalam rangkaian kegiatan menyambut mahasiswa baru STP Trisakti tahun akademik 2017–2018 sebagai kegiatan orientasi mahasiswa baru dan sebelum menjelang perkuliahan dimulai.

Ketua Sekolah Tinggi Pariwisata Trisakti, Fetty Asmaniati,SE,MM menjelaskan, bahwa National Trisakti Hospitality Competition 2017 merupakan iven lomba, sebagai upaya menjaring bibit-bibit unggul dibidang hospitality, mudah-mudahan kegiatan seperti ini dapat berdampak positif bagi pembangunan bangsa, khususnya dibidang Pariwisata.

Kita bersyukur kegiatan ini peminatnya cukup besar, bahkan dating dari beberapa daerah dan melalui lomba ini, STP Trisakti juga ingin menjadikan ajang evaluasi bagi pembelajaran mahasiswa, kami juga mengucapkan banyak terimakasih pada dunia industri yang turut mensuport kegiatan ini, ungkap Fetty Asmaniati, SE,MM.

SPT Trisakti yang telah memasuki usia 48 tahun, Fetty Asmaniati, SE,MM menegasakan, bahwa STP Trisakti mengaku sangat bersyukur, apalagi salahsatu dosen STP Trisakti, yaitu Anak Agung Gede Agung, memperoleh gelar Guru Besar (Profesor), untuk itu STP Trisakti akan terus mendorong  para dosen untuk bisa memperoleh gelar Guru Besar dibidang Ilmu Pariwisata.

Program lain dalam menyambut usia ke 50 tahun, STP Trisakti juga menyiapkan para Mahasiswa untuk mampu bersaing di kancah internasional, sebagaimana hasil pertemuan dengan Orang Tua Mahasiswa Baru, bahwa seluruh mahasiswa diharapkan akan bisa mengikuti program internasionalisasi, sehingga mereka kedepan bisa berkiprah di luar negeri, baik bekerja maupun mengembangkan kemampuan serta keahlian dibidang Pariwisata di luar negeri, untuk memajukan bangsa dan Negara, sebagaimana program Pemerintah, yaitu menjadikan sektor Pariwisata sebagai sumber devisa Negara, untuk itu STP Trisakti terus berupaya melahirkan SDM yang unggul, khususnya dibidang Pariwisata, tegasnya. (Nrl).

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA