Kunjungan Wisata ke Yonif Mekanis 412 Kostrad

Bertempat di Lapangan Yonif Mekanis 412 Kostrad, Prajurit Yonif Mekanis 412 Kostrad yang dipimpin oleh Sersan Mayor Eko Puji Hartanto menerima Siswa-siswi dari SD dengan jumlah 38 orang anak SD dan 10 Orang guru pendamping dari SDN 2 Pejagatan yang beralamat di Desa Pejagatan Rt. 02 , Rw. 02 Kecamatan Kutowinangun, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. Rabu (11/10/2017).

Kegiatan tersebut untuk melaksanakan kunjungan wisata dari pihak sekolah, mengenal lebih dekat profesi prajurit TNI, selain itu, untuk menumbuhkan sikap kepemimpinan dan keberanian dalam mengambil keputusan, meningkatkan sportifitas, meningkatkan motivasi dalam kerjasama kelompok, meningkatkan kemampuan berkomunikasi secara efektif, menumbuhkan komitmen pada norma yang disepakati, menumbuhkan semangat berkompetisi dalam konteks untuk mencapai tujuan bersama.

Adapun materi yang diberikan oleh pelatih yaitu meliputi materi teori wawasan kebangsaan, kegiatan melintasi Halang Rintang (HR) dan naik Ranpur PJD, Tank APC M113A1 dengan didampingi Guru pembimbingnya keliling sekitaran Asrama Yonif Mekanis 412 Kostrad serta melaksanakan renang di kolam renang Alam Tirta Yonif Mekanis 412 Kostrad. Hal itu ditujukan untuk meningkatkan keberanian dan melatih saraf motorik para siswa, membentuk pola pikir yang kreatif sehingga timbul inisiatif positif.

Sri Suhartini, S.Pd, selaku Kepala sekolah SDN 2 Pejagatan Kebumen tersebut, mengatakan, "Saya sangat berterimakasih kepada Danyonif Mekanis 412 Kostrad Letkol Inf Fendri Navyanto Raminta dan seluruh prajurit Yonif Mekanis 412 Kostrad yang telah mendukung, melatih, serta memberikan tempat dan sarana pelatihan ini. Kami berharap kepada TNI, khususnya prajurit Yonif Mekanis 412 Kostrad bisa terus membantu anak sekolah lainnya di kemudian hari.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA