KOMANDAN SESKOAL BUKA SUSKAPIM MENWA INDONESIA ANGKATAN KE-XXXVI

KOMANDAN SESKOAL BUKA SUSKAPIM MENWA INDONESIA ANGKATAN KE-XXXVI

Seskoal,- Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Danseskoal) Laksamana Muda TNI Sulistiyanto, S.E., M.M., M.Sc., membuka Kursus Kader Pimpinan Resimen Mahasiswa Angkatan ke-XXXVI tahun 2018 yang ditandai dengan penyematan tanda peserta Suskapim kepada perwakilan Menwa, Senin (19/02) di Lapangan Apel Seskoal- Cipulir Jakarta.

Pembukaan yang diikuti 57 peserta dari 30 universitas di 16 Provinsi (DKI Jakarta, Jatim, Jateng, DIY, Bali, NTB, Sumsel, Sumbar, Sulsel, Kalimanta Tengah, Aceh, Jambi, Gorontalo, Riau, Sultra dan Sulteng) ini terdiri dari 47 peserta mahasiswa laki-laki dan 10 peserta mahasiswa perempuan.

Kegiatan Suskapim direncanakan akan berlangsung hingga tanggal 3 maret 2018 kedepan dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan, ketrampilan, dan kualitas para siswa dalam menghadapi persaingan di era globalisasi demi kemajuan bangsa dan Negara serta diharapkan agar dapat menjadi pemimpin ditingkat Satuan, Skomen, Skonas maupun masyarakat. Dalam kurun waktu tersebut, para mahasiswa akan menerima pengetahuan dan ketrampilan dari para narasumber dan pelatih yang memiliki kompetensi sesuai dengan bidangnya.

Komandan Seskoal Laksamana Muda TNI Sulistiyanto, S.E., M.M., M.Sc., saat membuka kegiatan mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan suatu kesempatan yang berharga bagi siswa Suskapim untuk menggali ilmu pengetahuan yang sebanyak-banyaknya baik kegiatan di kelas, maupun kegiatan di lapangan. Untuk itu, Jangan sia-siakan waktu dan kesempatan mengikuti suskapim sebagai bagian dari peningkatan karakter dan kualitas.

Pejabat nomor satu di Seskoal menekankan saat pelaksanaan suskapim ini para mahasiswa harus mengutamakan peningkatan keimanan dan ketaqwaan kepada tuhan Yang Maha Esa, Lahirkan pemikiran dan gagasan yang cemerlang, selalu berkoordinasi dan kerjasama yang kondusif serta selalu menjaga kesehatan, keselamatan dan kebersihan lingkungan.

Turut hadir Wadan Seskoal Laksma TNI TSNB. Hutabarat, M.MS., para Pejabat Utama Seskoal, Ketua Pelaksana kegiatan Kolonel Laut (P) Sunarno Adi, S.M. yang sehari-hari menjabat sebagai Kepala Departemen Kejuangan Seskoal.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA