Personel Bakamla RI Tingkatkan Kemampuan Pengambilan Foto Udara Maritim
Jakarta, 12 September 2019 (Humas Bakamla RI/PR Indonesian Coast Guard)
Dalam rangka memperkuat dukungan data intelijen, sejumlah personel Bakamla RI/Indonesian Coast Guard (IDNCG) melakukan pengambilan foto udara maritim dalam latihan praktek foto udara di Markas Besar Bakamla RI, Jl. Perintis Kemerdekaan, No.56, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (12/11/2019).
Latihan diikuti 10 orang peserta dari jajaran Satuan Kerja Bakamla RI di bawah bimbingan instruktur Kolonel Laut (P) Imam Musani dari Seskoal dan Mayor Laut (P) Aries Topan dari Mabesal. Latihan praktek foto udara disimulasikan dari atas ketinggian gedung Perintis Kemerdekaan, dengan sasaran di bawah ketinggian sekitar 100 feet berupa objek benda bergerak dengan kecepatan tinggi.
Melalui pelajaran praktek lapangan ini diharapkan para peserta latihan mendapatkan gambaran bagaimana mengambil gambar objek bergerak maupun diam dari atas ketinggian saat terbang dengan pesawat patroli maritim. Selain itu diharapkan para peserta dapat menanggulangi setiap kendala pengambilan foto udara, baik dari faktor keterbatasan sudut pengambilan gambar di dalam pesawat serta mampu menguasi peralatan kamera yang digunakan saat itu.
Adapun materi yang telah diajarkan dalam latihan foto udara maritim selama lima hari itu antara lain subtantif operasi udara maritim, teori fotografi udara, teori pemotretan udara maritim dan interpretasi foro udara maritim serta praktek pengambilan foto udara maritim yang dilaksankan pada hari ini.
Autentikasi : Kasubbag Humas Bakamla RI Letkol Bakamla Mardiono.
0 komentar:
Posting Komentar