Jaga Silaturahmi Danramil,Kapolsek dan Warga Kramatjati dengan Sholat subuh bersama

Jaga Silaturahmi Danramil,Kapolsek dan Warga Kramatjati dengan Sholat subuh bersama 

Kramatjati - Danramil 05/KJ, Kapten Inf. Hadi Sasmungi bersama Kapolsek dan Ulama Kramatjati melaksanakan kegiatan sholat subuh bersama di Mushola Al-Ridwan Jl.Kober RT. 07/02 Kel.Balekambang Kec.Kramat jati Jakarta timur, Minggu (18 November 2018).


Kegiatan Sholat Subuh Berjamaah dan dilanjutkan dengan Kuliah Subuh ini dirasakan sangat bermanfaat bagi warga masyarakat Balekambang karena dapat bersilaturahmi langsung dengan Danramil ,Kapolsek serta Ulama RW.02 Balekambang .

Kegiatan sholat subuh berjamaah dilaksanakan Rutin setiap hari Minggu dengan Berpindah Tempat Ibadah dan Kelurahan yang ada di Wilayah Koramil 05/Kramat Jati dengan harapan seluruh warga dapat mengenal petugas Komando kewilayahan dan dapat bersinergi dalam menjaga kantibmas wilayah Ktamatjati.

Kegiatan sholat subuh berjamaah ini juga bertujuan untuk mendekatkan diri antara Bhabinsa , Bhabinlamtibmas dengan Ulama dan Masyarakat , serta mengajak generasi muda untuk lebih semangat dalam menjalankan aktifitas kesehariannya di lingkungan maayarakat.

Kh. Mahmud dalam ceramahnya menyampaikan akan pentingnya Ibadah karena dengan ibadah yang tekun akan membuat sesorang bekerja dengan baik dan penuh berkah, ucapnya

Antusias Ustad Muhamad Fatih sebagai pengurus Mushola sangat berterima kasih kepada Danramil , Kapolsek kramatjati karena dengan seringnya sholat subuh berjamaah akan lebih akrab antara warga dan Apter nya @pendim jt

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA