Personel Indonesian Coast Guard dan US Coast Guard Bekali Kemampuan Navigasi Bawah Laut

Personel Indonesian Coast Guard dan US Coast Guard Bekali Kemampuan Navigasi Bawah Laut

Jakarta, Senin 08 Juli 2019 (Humas Bakamla).
Guna mendukung tugas pokok Bakamla sebagai Indonesian Coast Guard, dalam upaya menjaga keamanan dan keselamatan maritim, personel Indonesian Coast Guard dan US Coast Guard membekali diri denganilmu dan kemampuan Navigasi Bawah Air, dalam Latihan Bersama (Latma) Small Boat Operation (SBO) II di perairan Batu Ampar, Batam Kepulauan, Riau, Senin (08/07/2019).

Kegiatan latihan bersama dilakukan melalui dua tahap diawalai dengan teori di kelas yang berada di atas geladak kapal patroli Bakamla KN Tanjung Datu-301 dan gladi manuver lapangan di sekitar perairan Batua Ampar. Personel Coast Guard kedua negara pada hari Senin 08 Juli 2019, mengembangkan pengetahuan teori dan praktek membaca peta bawah air, pengetahuan navigasi dasar dan navigasi dasar peta bawah air.

Diharapkan setelah mengikuti latihan ini personel Indonesian Cost Guard mendapat ilmu dan kemampuan baru yang dapat diaplikasan guna medukung operasional Bakamla dalam tugas melakukan patroli keamanan dan keselamatan di wilayah perairan yurisdiksi nasional Indonesia, menghadapi tantangan lingkungan strategis yang sangat luar biasa.


Dalam menghadapi hal tersebut diperlukan Sumber Daya Manusia profesional dan memiliki kompetensi dalam mendukung kegiatan Operasi Keamanan dan Keselamatan Laut.

Autentukasi : Kasubbag Humas Bakamla Letkol Bakamla Mardiono

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA