MEET AND GREET KOMANDAN SATLINLAMIL SURABAYA DENGAN JALASENASTRI CABANG 3

MEET AND GREET KOMANDAN SATLINLAMIL SURABAYA DENGAN JALASENASTRI CABANG 3


Satuan Lintas Laut Militer (Satlinlamil) Surabaya mengadakan acara Meet And Greet Komandan Satlinlamil Surabaya dan Ketua Jalasenastri Cabang 3 Kolinlamil bersama Jalasenastri, di Mako Satlinlamil, Ujung, Surabaya, Rabu (19/4).

Dansatlinlamil Surabaya dalam sambutannya mengatakan bahwa keluarga besar Satlinlamil harus dapat memiliki visi dan misi dalam menjalani hidup, memaklumi tugas dan tanggung jawab dari suami, istri atau anak mereka yang berdinas di Satlinlamil Surabaya serta mendukung sepenuhnya sebagai pengabdian kepada negara, dikarenakan tuntutan tugas dalam mengamankan wilayah laut NKRI yang sangat luas memerlukan energi yang tidak sedikit, sehingga mungkin waktu kebersamaan dalam keluarga akan menjadi lebih singkat.

Disamping itu perkembangan situasi masyarakat yang semakin dinamis, tentu membutuhkan kewaspadaan keluarag untuk dapat menjaga Jati diri dari pengaruh lingkungan yang dapat membahayakan keluarga. Dalam membahagiakan diri dan keluarga sesuaikan dengan kemampuan dan dengan cara yang sederhana.

“Hati-hati dengan media sosial yang banyak sekarang ini dimainkan, bijaksanalah dalam menggunakannya serta tidak terpengaruh dengan ajakan yang dapat membahayakan diri dan keluarga” pesan Komandan mengingatkan.

Lebih lanjut Dansatlinlamil Surabaya memberi penekanan agar seluruh Prajurit Satlinlamil Surabaya selalu kompak serta memupuk rasa kebersamaan antara keluarga dan rekan kerja di lingkungan Satlinlamil Surabaya pada khususnya dan TNI Angkatan Laut pada umumnya.

Kegiatan ini diawali dengan ceramah Kesehatan tentang penyakit kencing manis oleh Kepala Balai Pengobatan Satlinlamil. Letda Laut (K) dr.Haslan Muhaimin Lubis, kemudian hiburan Stan Up Comedi oleh Koptu SAA Diding dan Jalan sehat anggota Jalasenastri Keliling Mako Satlinlamil dipimpin oleh Perwira Pembina Harian Jalasenastri Cabang 3 Satlinlamil Surabaya Kapten Laut (P) Kuntri Prehanto.

Acara yang digelar sebagai sarana silaturahmi antar keluarga besar Satlinlamil Surabaya ini juga diisi dengan berbagai kegiatan, diantaranya hiburan kulintang yang dimainkan tim kulintang Jalasenastri cabang 3 dalam suasana meriah serta penuh kekeluargaan.(Nk)

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA