BERSIH-BERSIH LINGKUNGAN SEKITAR, SESKOAL DUKUNG GERAKAN INDONESIA BERSIH TAHUN 2019

BERSIH-BERSIH LINGKUNGAN SEKITAR, SESKOAL DUKUNG GERAKAN INDONESIA BERSIH TAHUN 2019

Seskoal, 29 Maret  2019, Dalam rangka Gerakan Indonesia Bersih Tahun 2019, Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Seskoal) bersama warga masyarakat melaksanakan rangkaian pembersihan di Ksatrian dan Kompleks Perumahan Seskoal, yang dimulai sejak tanggal 22-29 Maret 2019.

Gerakan Indonesia Bersih Tahun 2019 yang bertemakan “Gerakan Indonesia Bersih Adalah Kelola Sampah, Hidup Bersih, Sehat dan Bernilai” diikuti oleh seluruh personel Seskoal dan Masyarakat sekitar Seskoal antara lain Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) dari Kelurahan Cipulir dan warga RW 011 dibawah koordinator Palaksa Detasemen Markas (Denma) Seskoal Mayor Laut (P) Asep Haerus Soleh, S.Sos. Kegiatan Gerakan Indonesia Bersih Tahun 2019 ini dimulai dengan melaksanakan fogging pada tanggal 22-23 Maret 2019, selanjutnya melaksanakan Pembersihan lingkungan Dalam Ksatrian serta lingkungan sekitar Seskoal pada tanggal 27-29 Maret 2019.

Pada kesempatan tersebut, Komandan Denma Seskoal Letkol Marinir Rudianto M.Tr.,Hanla mengatakan kegiatan ini dilaksanakan selain dalam rangka Gerakan Indonesia Bersih Tahun 2019 juga dalam rangka Gerakan Nasional Revolusi Mental. Dandenma Seskoal berharap dengan dilaksanakannya kegiatan ini dapat memberikan  manfaat serta berdampak positif untuk masyarakat dan juga dapat memberikan contoh untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan. Dengan lingkungan yang bersih, dapat memberikan dampak positif dalam kehidupan sehari-hari baik di lingkungan kerja maupun lingkungan rumah.


0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA