Perangi Peredaran Narkoba di Lingkungan Sekolah, Kepsek SMAN 37 Terima Penghargaan BNN dan INSANO

Perangi Peredaran Narkoba di Lingkungan Sekolah, Kepsek SMAN 37 Terima Penghargaan BNN dan INSANO

Sosok Pendidik yang saat ini diberi amanah sebagai Kepala Sekolah di SMA Negeri 37 Jakarta, Mukmin Jauhari sudah lama aktif dalam Pencegahan, Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN), terlebih lagi antisipasi kemungkinan akan masuknya penyalahgunaan Narkoba dilingkungan sekolah. Sehingga kerjasama dengan Kepolisian RI maupun instansi terkait lainnya, juga intensif dilakukan.

Indonesia Anti Narkoba (INSANO) sebagai salahsatu organisasi kemasyarakatan yang aktif dalam memerangi penyalahgunaan Narkotika dan zat adektif lainnya, dan terus mengajak seluruh tokoh masyarakat untuk bersama-sama memerangi Narkoba, mulai dari keluarga, lingkungan kerja maupun dimana mereka tinggal, dan INSANO memberikan penghargaan pada Mukmin Jauhari yang aktif melakukan P4GN di lingkungan sekolah.


Saat ditemui wartawan di ruang kerjanya, Kepala Sekolah di SMA Negeri 37 Jakarta, Mukmin Jauhari ini menegaskan, bahwa dalam pembekalan P4GN bagi Guru maupun Siswa, pihaknya pernah menggelar Focus Discution Grub di sekolah SMAN 100 saat itu, dengan mengundang nara sumber dari BNN maupun Kepolisian, dengan harapan aka nada efek dari penyuluhan P4GN tersebut.

Dan di SMAN 37 ini, dengan penghargaan yang diterima juga atas nama sekolah, pihaknya akan meneruskan P4GN pada seluruh guru dan siswa didik, dimana kita prihatin dalam pemberitaan media tv maupun media online, banyak anak muda yang tertangkap sebagai pengguna narkoba, bahkan ada yang menjadi pengedar, disinilah kita terus membentengi anak didik di SMAN 37 ini, akan bahaya Narkoba, setiap upacara hari senin pihaknya selalu memberikan pesan, agar siswa-siswi tidak coba-coba dengan narkoba,



Tidak hanya itu, pada saat upacara maupun kegiatan lain, pihaknya juga menggerakkan para guru untuk merazia ke kelas-kelas, tanpa sepengetahuan siswa-siswi, dan kita sudah memanggil seluruh orang tua siswa, agar juga aktif mengawasi anaknya dari bahaya Narkoba, karena kita akan keluarkan jika ada anak didik yang mengkonsumsi narkoba,Kebijakan tersebut dilakukan karena kita tidak ingin generasi kedepan, sebagai generasi millennial di ere bonus Demografi, dengan kemajuang Indonesia ini tidak tercapai, tegas Mukmin Jauhari.

Kerjasama disamping dilakukan dengan Kepolisian RI, pihaknya juga berkoordinasi dengan pemerintah daerah seperti Kelurahan, RT/RW maupun masyarakat sekitar sekolah, jika ada segerombol anak berseragam, pasti akan memberitahukan dan akan segera kita cek, apakah mereka anak didik kami, dan untuk tujuan apa mereka bergerombol, komunikasi adalah hal penting dalam pembinaan anak didik, ungkapnya.

Sekali lagi saya berharap agar peranserta masyarakat bisa ditingkatkan, dan jajaran BNN maupun Kepolisian RI, agar lebih aktif turun ke masyarakat maupun sekolah, dan warga masyarakat juga tidak cuek pada narkoba maupun lingkungan, kita harus bersama-sama menyelamatkan anak-anak sebagai generasi masa depan dari ancaman Narkoba, tambah Mukmin Jauhari.(Nrl)

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA