PASIS DIKREG SESKOAL KUNJUNGI TEMPAT BERSEJARAH DI THAILAND

PASIS DIKREG SESKOAL KUNJUNGI TEMPAT BERSEJARAH DI THAILAND

Thailand, 29 Maret 2019, Rombongan Delegasi Seskoal melaksanakan Kuliah Kerja Luar Negeri (KKLN) ke Thailand melaksanakan kunjungan ke beberapa tempat bersejarah yang terdapat di Thailand, Kamis (28/3). Tempat bersejarah yang dikunjungi antara lain :

1.  Grand Palace merupakan istana raja Thailand yang terbuat dari emas, yang pernah digunakan sebagai kediaman raja Thailand. Di dalam kompleks istana ini terdiri atas beberapa bangunan wisata yang mengesankan termasuk Wat Phra Kaew yaitu sebuah kuil yang berisi Emerald Budha kecil yang sangat terkenal dan sangat dihormati pada abad ke-14.

2.  Wat Arun merupakan tempat beribadah yang terkenal dengan keindahannya ketika di malam hari, apalagi jika dilihat dari atas kapal yang melintas di sungai Chao Phraya di kota Bangkok. Nama Arun itu sendiri diambil dari nama salah satu dewa di India, yaitu dewa Arun (Matahari).

3.  Golden Budha, tempat ini merupakan tempat ibadah pemuluk agama Budha dg ciri khasnya patung Buddha yang besar, terbuat dari emas dan solid, memiliki bobot seberat 5.5 ton. Kuil Patung Emas Buddha ini terletak di daerah China Town.

4.  MBK Mall. Tempat ini merupakan tempat belanja yang terdiri dari 7 lantai dan lebih dari 2000 toko di dalamnya, lokasinya terletak cukup dekat dengan Museum lilin Madame Tussaud. Toko-toko tersebut menjual berbagai macam produk mulai dari fashion, gadget, kamera, perhiasan, souvenir khas Thailand.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA