Kepala Bakamla Terima Kunjungan Kasal Singapura

Kepala Bakamla Terima Kunjungan Kasal Singapura

Jakarta, 24 Juli 2018 (Humas Bakamla) Kepala Bakamla Laksdya TNI (Purn) Ari Soedewo, S.E., M.H. menerima kunjungan Kasal Singapura RADM Lee Chuen Hong beserta rombongan, di Kantor Pusat Bakamla RI Gedung Perintis Kemerdekaan, Jalan Proklamasi No. 56, Jakarta Pusat, Selasa (24/7/2018).

Kedatangan Lee Chuen Hong disertai pula oleh Kadispamal Laksamana Pertama TNI Angkasa Dipua, S.E., M.M. dan Athan RI Kolonel Laut Sumartono. Adapun anggota rombongan antara lain hd. Naval Intellegence Dept. Colonel Lim Kian Hua Augustine, Administration Staff Coordinator to the Chief of Navy, RSN, Major Tan Shing Ee dan Staff Officer Mr. Jensen Yan. Sementara itu Kepala Bakamla didampingi Sestama, Deputi Opslat, Deputi Inhuker, Deputi Jakarta, Para Direktur, dan Kepala UPH.

Kedatangan rombongan sowan kepada Kepala Bakamla adalah karena tugas dan fungsi yang diemban Bakamla sesuai dengan misi yang hendak disampaikan yaitu untuk membahas tentang keamanan dan keselamatan laut. 

Dalam pertemuan tersebut, Ari Soedewo menyampaikan rencana Bakamla untuk melaksanakan kegiatan peningkatan kapasitas personel melalui latihan bersama dengan Amerika dan Australia di Batam. Oleh karenanya dalam kesempatan tersebut Ari sekaligus mengundang AL Singapura untuk turut serta dalam latihan bersama tersebut. Ditambahkannya pula, bahwa kerja sama dengan Singapura sangat penting karena memudahkan dalam pengamanan kawasan bersama terutama selat Malaka. 

Pihak Singapura menyambut positif atas tawaran Kepala Bakamla dan menyatakan akan menindaklanjutinya.

Autentikasi :
Kasubbag Humas Bakamla, Mayor Marinir Mardiono

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA