Lanud Atang Sendjaja Gelar Karya Bakti Di TMP Dreded Bogor

Lanud Atang Sendjaja Gelar Karya Bakti Di TMP Dreded Bogor

Lanud Atang Sendjaja-Bogor (25/7).Sebagai bagian dari rangkaian dalam rangka memperingati Hari Bakti TNI AU yang ke-71,  Lanud Atang Sendjaja menggelar kegiatan karya bakti di Taman Makam Pahlawan (TMP) Dreded Bogor, Rabu (25/7). Puluhan  personel Lanud  Atang Sendjaj  baik militer maupun PNS, bersama-sama  melakukan kegiatan gotong royong, dengan sasaran pembersihan TMP Dreded Bogor.

Para pahlawan telah banyak menunjukan dan memberikan dharma baktinya kepada Negara pada umumnya, dan TNI Angkatan Udara pada khususnya, karena itu dalam semangat hari bakti TNI Angkatan Udara ke 71 ini, selain kepada masyarakat, kami juga melakukan bakti kami kepada para pahlawan tersebut dengan membersihkan tempat dimana mereka dimakamkan, ujar Ketua Panitia Hari Bakti TNI Angkatan Udara Lanud Atang Sendjaja, Letkol Kal Pander E. Sianipar. 

Lebih lanjut Letkol Kal Pander E. Sianipar mengatakan bahwa apa yang dilakukan oleh generasi yang sekarang ini, adalah sebagai upaya untuk meneruskan apa yang telah dirintis oleh para pendahulu yang telah mengorbankan nyawanya bagi bangsa dan negara Indonesia. 

Kita sekarang menikmati hasil perjuangan para pahlawan bangsa, khususnya TNI Angkatan Udara, sehingga memperingati hari bakti TNI Angkatan Udara ke 71, salah satunya adalah kita melaksanakan karya bakti membersihkan TMP Dreded ini sebagai bentuk penghormatan kita kepada para pahlawan tersebut, pungkasnya.


0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA