Menjelang Peringati HUT Ke-73 Jalasenastri, Cabang 9 Korcab III DJA I Adakan Ziarah dan Tabur Bunga Serta Gelar Bhakti Kesehatan

Menjelang Peringati HUT Ke-73 Jalasenastri, Cabang 9 Korcab III DJA I Adakan Ziarah dan Tabur Bunga Serta Gelar Bhakti Kesehatan

Bandung, 24 Agustus 2019,-  Menjelang peringatan puncak HUT ke-73 Jalasenastri Ketua Cabang 9 Korcab III DJA I Ny. Ina Rosdyanti memimpin ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Negara (TMPN)  Cikutra Bandung serta menggelar Bhakti Kesehatan di Rumdis TNI AL Lanal Bandung Hiu Macan,  Jalan Sayuran  Desa Cankuang Kulon. Dayeuh Kolot. Kabupaten Bandung, Sabtu (24/8).
Menurut Ketua Cabang 3 Korcab III DJA I Ny. Ina Rosdyanti,  pelaksanaan ziarah dan tabur bunga ini dimaksudkan untuk mengingatkan kembali  jasa-jasa para pendahulu kepada negara dan sekaligus menyambut peringatan Hari Ulang Tahun organisasi isteri prajurit TNI AL “Jalasenastri” ke – 73 Tahun 2019.
Selain itu  Ketua Cabang 3 Korcab III DJA I Ny. Ina Rosdyanti bekerja sama dengan Balai Pengobatan (BP) Lanal Bandung dan berkesempatan memberikan penyuluhan kesehatan kepada masyarakat Kampung Sayuran yang hadir pada hari ini mengatakan bahwa dalam upaya meningkatkan kesehatan dan keselamatan pelayaran bagi masyarakat di wilayah Rumdis TNI AL Lanal Bandung Hiu Macan.
Pada kesempatan tersebut Komandan Lanal Bandung Kolonel Laut (P)  Sunar Solehuddin, S.H., beserta Ketua Cabang 3 Korcab III DJA I Ny. Ina Rosdyanti melaksanakan penanaman Toga.
Tampak  hadir pada acara tersebut Komandan Lanal Bandung Kolonel Laut (P)  Sunar Solehuddin, S.H., Pgs. Palaksa Lanal beserta seluruh Perwira Staf,  Ketua Cabang 9 Korcab V DJAT II Ny. Ny. Ina Rosdyanti beserta seluruh Anggota Pengurus Cabang 9 lainnya.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA