Merauke Sambut Kedatangan Flag Relay dan Siap Sukeskan Peringatan HUT TNI -73 tahun 2018

Merauke Sambut Kedatangan Flag Relay dan Siap Sukeskan Peringatan HUT TNI -73 tahun 2018

MERAUKE, Kedatangan Flag Relay atau Kirab Bendera Merah Putih yantg akan dikibarkan saat upacara peringatan HUT ke-73 TNI tahun 2018 disambut ribuan masyarakat di Bandara Mopah, Kabupaten Merauke, Papua, Kamis (4/10). 

Setelah disambut dengan tarian tradisional Merauke, Gatsi, bendera diserahkan kepada Komandan Lanud Merauke Kolonel Pnb Awang Kurniawan, S.T., M.Si. untuk diarak oleh masyarakat, mahasiswa, dan pelajar menuju Kantor Bupati Merauke. 

Tiba di kantor Bupati, penyerahan bendera dilakukan dalam upacara yang meriah dari Komandan Korem (Danrem) 174/ATW Kolonel Inf R.Agus Abdurrauf, S.I.P kepada Bupati Merauke Frederikus Gebze untuk selanjutnya dengan diiringi beberapa komunitas masyarakat, bendera Merah Putih tersebut kembali diarak dan diinapkan di gedung negara.

“Upacara peringatan HUT ini, akan dihadiri oleh Kasad Jenderal TNI Mulyono, dan pada nantinya bendera yang di berangkatkan dari Tugu Kilometer Nol Kota Sabang ini, akan dikibarkan saat upacara peringatan HUT ke-73 TNI pada 5 Oktober 2018 mendatang di sini” ujar Kapendam XVII/Cen Kolonel Inf Muhammad Aidi.

Flag Relay Bendera Merah Putih ini dilepas Danrem 012/TU Kolonel Inf Aswandi, S.E. pada tanggal 28 September lalu, telah melalui rute perjalanan yang cukup panjang yaitu dari Sabang, Pekanbaru, Palembang, Solo, Surabaya, Balikpapan, Manado, Makassar, Kupang, Ambon, Sorong dan berakhir di Merauke-Papua.
“Pembawa bendera adalah prajurit dari tiga matra darat, laut dan udara, serta prajurit TNI yang berprestasi peraih medali dalam Asian Games XVIII tahun 2018 di Jakarta dan Palembang, beberapa waktu lalu”, terang Aidi

“Perlu kita ketahui bersama bahwa tujuan dari kirab ini semata-mata untuk membangkitkan rasa nasionalisme, sekaligus menunjukkan bahwa TNI dan rakyat manunggal, bersatu, dan tidak ada pemisah karena sesuai jati dirinya TNI berasal dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat” sambung Aidi.

Flag Relay ini merupakan rangkaian kegiatan yang tidak terpisahkan dalam perayaan HUT ke-73 TNI. Dengan mengusung tema “Profesionalisme TNI Untuk Rakyat”, TNI akan senantiasa meningkatkan profesinalisme-nya demi menjaga keutuhan dan kedaulatan NKRI, selain itu kemeriahan dan sambutan yang luar biasa dari masyarakat, menunjukan bahwa kehadiran TNI senantiasa dinantikan dan dirindukan oleh seluruh rakyat Indonesia.

“Tema tersebut mengandung makna bahwa prajurit TNI selalu berlatih, belajar, dan mengisi kemampuan untuk mencapai profesionalisme sejati sebagai garda terdepan dalam menjaga dan mempertahankan kedaulatan dan keutuhan NKRI”terang Aidi.

Selain kegiatan Flag Relay, dalam rangka menyambut peringatan HUT ke-73 TNI berbagai kegiatan yang dilaksanakan tidak hanya dilakukan oleh anggota TNI saja melainkan juga oleh seluruh komponen masyarakat dan Polri.

“Bahkan Bapak Bupati sangat aktif dalam mendukung kegiatan ini, Pemkab Merauke secara sukarela mengajukan permohonan untuk membantu dan menyukseskan penyelenggaraan seluruh rangkaian kegiatan upacara ini”, pungkas Aidi. 
 
Saat ini, di Merauke tengah dilaksanakan kegiatan bakti sosial yang dihadiri langsung oleh Kasad Jenderal TNI Mulyono yang juga akan bertindak sebagai Inspektur Upacara Peringatan HUT ke-73 TNI di Merauke, Jumat, (5/10) pagi.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA