Karya TMMD Reg 105 Kodim Klaten, Nelayan Desa Jimbung Menuju Rowo Jombor Kini Tak Lagi Beputar 5 KM

Karya TMMD Reg 105 Kodim Klaten, Nelayan Desa Jimbung Menuju Rowo Jombor Kini Tak Lagi Beputar 5 KM

Desa Jimbung merupakan salah satu wilayah Kecamatan Kalikotes Kabupaten Klaten, dengan jumlah penduduk sekitar 11 ribu jiwa dengan mata pencaharian sebagai petani, peternak, buruh harian lepas dan nelayan di waduk rowo jombor, Senin (12/08/19).

Kini kategori desa merah (Pra Sejahtera) telah mulai terkikis dan hilang, berkat TMMD Reg 105 yang telah menyasar di Desa tersebut. Adanya TMMD itu memiliki andil besar dalam meningkatkan taraf hidup dan perekonomian Desa Jimbung.

Salah satu program TMMD itu, telah membuatkan jembatan dan betonisasi jalan penghubung Desa Jimbung dengan Desa Krakitan dan Waduk Rowo Jombor, dan merupakan akses jalan utama petani, anak sekolah dan nelayan.

Dulu warga harus berputar sejauh 5 km apabila akan menuju rowo jombor untuk mencari ikan, kini telah diperpendek jarak menjadi sekitar 600 meter dengan dibangunya jembatan dan jalan.

Terungkap dari Warno salah satu warga Dusun Yanan Desa Jimbung yang berprofesi sebagai nelayan pemancing ikan di Rowo Jombor, dirinya lega dan gembira kini sangat dekat dari Desa Jimbung menuju rowo Jombor.

“ saya akui, program TNI di Desa Jimbung, sangat terasa bagi kami selaku warga dan nelayan, saya tidak perlu memutar lagi sejauh 5 km menuju Rowo Jombor, saya juga lihat sendiri para petani pun sangat mudah menuju sawah, “ tutur Warno saat ditemui dilokasi Rowo Jombor. (Kodim Klaten IT)

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA