PANGKOARMADA III GERAK JALAN BERSAMA MASYARAKAT DALAM RANGKA HUT KE-20 IKASWARA KOTA SORONG
Sorong 4 Agustus 2019,
Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) III Laksamana Muda TNI I N.G. Ariawan, S.E., M.M., melepas peserta gerak jalan santai masyarakat Kabupaten dan Kota Sorong yang diselenggarakan dalam rangkam memperingati HUT ke-20 Ikatan Keluarga Sunda Jawa Madura (Ikaswara) Kota Sorong di depan Mega Mall KM 09 Kota Sorong, Minggu (4/8) pagi.
Selanjutnya, Pangkoarmada III didampingi Kepala Staf Koarmada III Laksamana Pertama TNI Dadi Hartanto, M.Tr. (Han), Komandan Lantamal XIV Sorong Brigjen TNI (Mar) Suaf Yanu Hardani, Ketua Dewan Kehormatan Ikaswara Bapak Tupono serta j sejumlah pejabat TNI dan Polri lainnya jalan santai bersama ribuan masyarakat hingga finish di lapangan jYonif 762 RK Sorong.
Dalam sambutannya, Pangkoarmada III menjelaskan bahwa berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 12 tahun 2018 telah dibentuk sejumlah satuan baru TNI di wilayah timur Negara Kesatuan Republik Indonesia, yaitu Divisi-3 Kostrad, Komando Armada III, Koopsau III, dan Pasmar 3 yang diresmikan oleh Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P., pada tanggal 11 Mei 2018 di lapangan upacara Mako Koarmada III Jl. Bubara No. 1, Kota Sorong, Papua Barat, sekaligus melantik Laksamana Muda TNI Ariawan, S.E., M.M., sebagai Panglima Koarmada III yang pertama.
Menurut Pangkoarmada III bahwa selain semboyan Jalesveva Jayamahe (Justru di Laut Kita Jaya), Ghora Vira Madya Jala (Ksatria Perkasa di Tengah Lautan), Koarmada III juga memiliki tag line yaitu “Merekatkan Keberagaman Dalam Kebersamaan”. Hal ini didasari oleh kesadaran bahwa Indonesia adalah negara yang memiliki keberagaman dan banyak perbedaan-perbedaan seperti lima agama 714 suku, ribuan bahasa daerah, adat istiadat, 17.499 pulau dan berbagai perbedaan lainnya. Kemajemukan tersebut bukan menjadikan kita dalam bentuk golongan-golongan namun justru menjadi media dalam kebersamaan untuk mewujudkan persatuan dan kesatuan bangsa.
Hal ini selaras dengan paguyuban “Ikaswara” yang bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi dan kerukunan serta membangun sinergitas dengan ikatan ikatan kerukunan lainnya dalam merekatkan keberagaman dalam kebersamaan.
Pangkoarmada III juga mengapresiasi gerak jalan santai yang diselenggarakan Ikaswasara ini sebagai salah satu bentuk silaturahmi dan merekatkan keberagaman dalam kebersamaan sambil berolahraga bersama keluarga. Kegiatan ini sangat positif. Identitas paguyuban Ikaswara adalah silaturahmi. Hal ini sangat baik dalam merekatkan keberagaman dalam kebersamaan.
0 komentar:
Posting Komentar