PENGARAHAN JAJARAN INTELIJEN TNI AL DI MABESAL

PENGARAHAN JAJARAN INTELIJEN TNI AL DI MABESAL

Jakarta, 14 Agustus 2019 --- Asisten Pengamanan Kepala Staf Angkatan Laut (Aspam Kasal) Laksamana Muda (Laksda) TNI Angkasa Dipua, S.E., M.M., memberi pengarahan kepada jajaran intelijen TNI Angkatan Laut dalam rangka pelaksanaan program kerja bidang intelijen tahun 2019, bertempat di Selasar, Detasemen Markas Besar Angkatan Laut (Denma Mabesal), Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (14/8).

Dalam paparannya Laksda TNI Angkasa Dipua antara lain menjelaskan tentang postur ideal Intelijen TNI Angkatan Laut sesuai dengan peran dan tugas yang diemban, juga menggarisbawahi aspek kerja sama dan sinergitas dengan satuan lainnya guna mendukung keberhasilan tugas jajaran TNI AL.

“Hal-hal yang perlu diperhatikan oleh seluruh jajaran intelijen yakni tingkatkan kerja sama dan sinergitas dengan stakeholder kemaritiman, tingkatkan sense of intelligence and sense of security”, kata Aspam Kasal.

Lebih lanjut dalam kesempatan ini Aspam Kasal juga menekankan antisipasi terhadap kemungkinan terjadinya bencana alam di wilayah masing-masing dan metode mitigasinya, jalin hubungan harmonis dengan masyarakat di lingkungan satuan masing-masing, laksanakan pembinaan personel dalam rangka deteksi dan cegah dini terhadap setiap pelanggaran.

 “Tingkatkan interoperability antar intelijen, operasi, potensi maritim, penerangan dan satuan terkait lainnya, guna mendukung keberhasilan tugas TNI Angkatan Laut”, tegas Aspam Kasal.

Kegiatan yang diselenggarakan selama satu hari ini, dihadiri oleh para perwira intelijen dari semua satuan di seluruh Indonesia, baik di tingkat pusat hingga di satuan bawah TNI AL.  Selain Aspam Kasal, dalam kesempatan ini juga menghadirkan para pejabat TNI AL sebagai pembicara antara lain Kepala Dinas Pengamanan Angkatan Laut (Kadispamal) Laksma TNI  Wisnu Sumarto, S.T., M.Si. (Han), Kepala Dinas Penerangan Angkatan Laut (Kadispenal) Laksma TNI Mohamad Zaenal, S.E., M.M., M.Soc.Sc., Kepala Laboratorium Pengamanan Sistem dan Jaringan (Kalabpamsisjar) Kolonel Laut (E) H.A. Danang Rimbawa, S.Si., M.T., serta pejabat lainnya dan dilanjutkan dengan sesi diskusi dan tanya jawab.

0 komentar:

Posting Komentar

 

SEL SURYA

SEL SURYA